Kecelakaan Pesawat

April 10, 2008 at 6:53 am 9 comments

Berikut adalah Daftar kecelakaan pesawat penumpang yang terjadi di Indonesia. 

  1. 8 Januari 2001, Kecelakaan Pesawat Cassa Nurtanio (CN) 212 TNI AL di Desa Selimo, Kurima, Kab. Jayawijaya, Irian Jaya. Korbannya Pangdam VIII Trikora Mayjen TNI Tonny Rompis dan beberapa awak pesawat lainnya tewas
  2. 26 Maret 2001, Kecelakaan Pesawat Merpati F 27 PK-MFL Merpati Airlines di Desa Maranti, sebelah utara Runway bandara Juanda, Surabaya Tiga awak tewas
  3. 20 Desember 2001, Kecelakaan Pesawat Hercules TNI AU A 1329 TNI AU di Lhokseumawe, Aceh Seluruh penumpang selamat meski luka-luka
  4. 11 Februari 2002, Kecelakaan Pesawat Fokker 28-MK400 Pelita Air Services di Bandara Hasanuddin, Makassar Tidak ada korban.
  5. 20 Juli 2002, Kecelakaan Pesawat olahraga Cessna Federasi Aero Sport Indonesia (FASI) jatuh menimpa median jalan tol Jagorawi di Km 2.600 dekat pintu tol Cililitan, Jakarta Timur korbannya Brigjen Pol Bakat Purwanto dan pilot pesawat tewas.
  6. 16 Juli 2002 BN-2A, Kecelakaan Pesawat PT Borneo Air Transport (BAT) Dalam penerbangan dari Tarakan ke Long Bawang, Kecamatan Krayan, Kalimantan Timur. Sembilan tewas dan satu orang luka ringan.
  7. 7 November 2002, Kecelakaan Pesawat Cassa BN-2 A di Bandara Juwita Tarakan, korbannya 7 orang tewas
  8. 15 April 2003, Kecelakaan Pesawat Ultra light red baron Desa Wates Jaya RT 04/03, Kecamatan Cijeruk, Kabupaten Bogor, sekitar 4 kilometer dari Landasan Pacu, Lido, korbannya dua atlet pelayang tewas, Norman Mokodompit, dan Teguh Arief Wicaksono.
  9. 20 Juni 2004, Kecelakaan Pesawat Cessna 185 Skywagon klub terjun Payung Parung, di Bogor, korbannya atlet terjun payung Edy Cristiono tewas.
  10. 30 November 2004, Kecelakaan Pesawat MD82 PK-LMN Lion Air di Bandara Adi Sumarmo korbannya 25 orang tewas.
  11. 22 Februari 2005, Kecelakaan Pesawat Cassa 212-200 Polri Kabupaten Sarmi, di dekat Bandara Mararena Papua, korbannya 15 orang tewas termasuk 4 kru.
  12. 23 Februari 2005, Insiden Pesawat Twin Otter milik Mimika Air tergelincir di Bandar Udara Enarotali, Paniai Tidak ada korban jiwa.
  13. 26 Maret 2005, Insiden Pesawat Cassa 212 -200 PK -VSN milik Dirgantara Air Service Bandara Beringin Muara Teweh, Ibukota Kabupaten Barito Utara (Kalteng)  Tidak ada korban jiwa.
  14. 12 April 2005, Kecelakaan Pesawat Twin Otter Germania Trisila Air (GT Air) Gunung Gopa antara perbatasan Distrik Paniai Timur, Kabupaten Paniai dengan daerah Dumadama, Enarotali, Kabupaten Paniai, Papua, korbannya 14 penumpang dan tiga orang kru tewas.
  15. 21 Juli 2005, Kecelakaan Pesawat CN-235 Alfa 2301  milik TNI AU  di Bandara Malikussaleh, Lhokseumawe tiga personel TNI tewas dan Sultan Deli Tuanku Othman Mahmud Perkasa Alamsyah tewas.
  16. 5 September 2005, Kecelakaan Pesawat Pesawat Boeing 737-200 Mandala Airlines Penerbangan RI 091 gagal take off dari Bandara Polonia Medan dalam penerbangan menuju Jakarta, lalu menerobos pagar bandara dan menabrak perumahan penduduk dan masyarakat di Jl. Jamin Ginting Medan. Dari 117 orang penumpang dan awak, hanya 17 yang selamat. Korban dari masyarakat di darat, 41 orang dinyatakan tewas
  17. 4 Maret 2006, Insiden Pesawat Lion Air Penerbangan IW 8987 dari Denpasar – Surabaya yang membawa 156 orang tergelincir saat mendarat di Bandara Juanda karena cuaca buruk, semua penumpang selamat.
  18. 5 Mei 2006, Kecelakaan Pesawat Batavia Air Penerbangan 843 jurusan Jakarta – Ujung Pandang – Merauke setelah beberapa saat mengudara pilot meminta balik ke bandara, pada saat mendarat ban pecah dan pesawat tergelincir di landasan pacu Bandara Soekarno Hatta, 127 penumpang selamat, 4 orang luka-luka.
  19. 5 Mei 2006, Kecelakaan Pesawat Pesawat Twin Otter milik Trigana Air Service dengan 9 penumpang pejabat pemerintah daerah Puncak Jaya, Papua dan 3 awak jatuh dan menewaskan semua penumpangnya. Pesawat diduga menabrak dinding gunung
  20. 1 Januari 2007, Kecelakaan Pesawat Adam Air Penerbangan 574 dari Jakarta – Manado via Surabaya. Pesawat mengangkut 96 penumpang dan 6 awak tiba-tiba hilang di laut sebelah barat Sulawesi. Dua minggu kemudian ditemukan horizontal stabilizer (sayap di ekor pesawat) oleh nelayan Bakrie di sekitar 300 m dari pantai Parepare. Serpihan-serpihan lain menyusul ditemukan tetapi blackbox dan badan utama pesawat masih belum ditemukan sampai pertengahan Januari 2007 dan masih terus dicari. Namun semua 96 penumpang dan 6 awak tewas
  21. 7 Januari 2007, Insiden Pesawat Batavia Air Penerbangan 524 dengan tujuan Jakarta dan membawa 135 penumpang dan 3 bayi gagal lepas landas dari Bandara Depati Amir, Pangkalpinang karena kerusakan di roda ketika pesawat bergerak di landasan pacu. Akibatnya pesawat berjalan oleng.
  22. 17 Januari 2007, Insiden Pesawat Mandala Airlines Penerbangan 660 tujuan Jakarta-Makassar-Ambon terpaksa kembali ke Bandara Soekarno-Hatta Cengkareng. Pesawat ini sempat mengudara 30 menit namun kemudian diketahui mengalami kerusakan roda.
  23. 17 Januari 2007, Insiden Pesawat Batavia Air Boeing 737-400 rute Manado-Balikpapan-Jakarta dengan 147 penumpang dengan empat pramugari gagal melanjutkan perjalanan karena satu roda pesawat rusak.
  24. 21 Februari 2007, Insiden Pesawat Boeing 737-300 Adam Air Penerbangan KI 172 dalam penerbangan dari Jakarta – Surabaya tergelincir saat mendarat di Bandara Juanda, Surabaya. Pesawat mengalami kerusakan namun semua penumpangnya selamat.
  25. 7 Maret 2007, Kecelakaan Pesawat Garuda Indonesia Penerbangan GA-200 saat melakukan pendaratan, 22 orang tewas. Terdiri dari 21 penumpang dan 1 awak kabin.
  26. 12 Maret 2007, Insiden Pesawat Batavia Air Penerbangan 200 dengan tujuan Jakarta batal berangkat dari Bandar Udara Tjilik Riwut di Palangkaraya, Kalimantan Tengah. Seorang penumpang mengaku mendengar ledakan keras yang diduga dari bagian mesin saat pesawat telah melaju sekitar 500 meter di landasan pacu bandara. Pilot mengerem pesawat, lalu pesawat kembali ke apron.
  27. 23 Maret 2007, Insiden Pesawat Merpati Nusantara Airlines Boeing 737-300 pecah kaca depannya dalam penerbangan dari Denpasar ke Kupang. Pesawat dengan 96 penumpang mendarat dengan selamat di Kupang, namun penerbangan kembali ke Jakarta harus ditunda.
  28. 19 April 2007, Insiden pesawat Trigana Air Fokker 27 melakukan pendaratan darurat di ujung bandara Wamena, Papua, setelah salah satu bannya pecah. Tak ada korban yang jatuh.

 

 

Entry filed under: Kecelakaan Pesawat. Tags: , , , , .

Fenomena Low Cost Carrier Adam Air Stop Operasi

9 Comments Add your own

  • 1. IRUEL  |  March 10, 2009 at 5:50 am

    dengan banyaknya.. kejadian kecelakaan maka pemerintah sebelum memberi ijin harus mengetahui standar keamanan maskapai penerbangan yang akan beroprasi….

    Reply
  • 2. debora  |  August 29, 2012 at 2:00 am

    mmang sssah klu bnyak kecelakaan…

    Reply
  • 3. DR MANDANG MICHAEL  |  October 3, 2012 at 1:11 pm

    ada indikasi korupsi,insiden pendidikan,acciden pesawat,tindak pidana kekerasan bullying yang disebabkan instruktur terbang nam flyingschool pangkal pinang imam mahendra dan kepala sekolah nam flyingschool pangkal pinang bpk soenaryo melakukan tindakan curang,penipuan,pembohongan publik,serta penyalahgunaan wewenang (penyakit power sindrome yang membahayakan) tolong diusut tuntas pihak berwajib dan stakeholder serta masyarakat pada umumnya agar berjaga-jaga senantiasa demi keselamatan,keamanan,dan kemajuan sumber daya pilot di Indonesia. Terimakasih

    Mene’, mene’, teke’l ufarsin

    Reply
  • 4. SkyBlu Aviation News Blog  |  November 16, 2013 at 2:48 pm

    Sekarang maskapai penerbangan Indonesia dah yahuud… kecelakaan mayor jarang tapi minor sering… still safe to fly with indonesia flag carriers.

    Skyblugrp

    Reply
  • 5. Pesawat Hilang Air Asia - Kidz Smile  |  December 29, 2014 at 12:21 am

    […] Kecelakaan pesawat | penerbangan di indonesia […]

    Reply
  • 6. Foto Pesawat Air Asia Jatuh - videoclipsfreedownload  |  December 29, 2014 at 8:01 am

    […] Kecelakaan pesawat | penerbangan di indonesia […]

    Reply
  • 7. Foto Pesawat Air Asia Jatuh - Kidz Smile  |  December 30, 2014 at 2:56 pm

    […] Kecelakaan pesawat | penerbangan di indonesia […]

    Reply
  • 8. pemuda 30 thn  |  December 30, 2014 at 3:49 pm

    kita mesti banyak berdoa di mana dan kapan pun

    Reply
  • 9. soldier  |  December 30, 2014 at 3:52 pm

    Semoga masih ada penumpang Air Asia selamat, semoga keluarga diberi kesabaran

    Reply

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s

Trackback this post  |  Subscribe to the comments via RSS Feed


Categories

April 2008
M T W T F S S
 123456
78910111213
14151617181920
21222324252627
282930  

Flickr Photos


%d bloggers like this: